Product

KARYALO menghasilkan produk berkualitas dengan teknologi printer 12 warna, sehingga gambar yang tercetak memiliki warna yang tajam dan tahan lama. Bingkai minimalis melengkapi hasil cetakan, membuat foto, desain seni, dan karya fotografi menjadi lebih indah dan elegan.
Apakah produk yang ditampilkan dalam stok memiliki status ready?

Tidak, produk akan diproses setelah pesanan dan pembayaran konsumen berhasil. Proses pembuatan produk dan pengiriman memakan waktu sekitar 3-5 hari kerja.

Apakah saya bisa melihat contoh produk asli?

Belum, saat ini hanya ada gudang untuk memproses pesanan dari konsumen.

Apakah KARYALO memiliki katalog hardcopy?

Maaf, untuk saat ini katalog hardcopy belum tersedia.

Apakah saya bisa memesan produk custom yang tidak terdaftar di website?

Ya, untuk pemesanan dalam jumlah besar, disarankan menghubungi tim marketing kami melalui nomor yang tertera atau mengirim email ke marketing@karyalo.id

Pemesanan

Apakah saya akan mendapatkan bukti pembayaran setelah melakukan transaksi?

Ya, sistem kami akan mengirimkan bukti pembayaran secara otomatis ke alamat email Anda.

Apakah faktur asli akan dikirim ke alamat pengiriman?

Ya, faktur akan dikirimkan bersamaan dengan produk yang dipesan.

Apakah saya bisa memesan barang dalam jumlah banyak untuk proyek dengan spesifikasi di luar website?

Ya, Anda bisa. Untuk pemesanan dalam jumlah besar, disarankan menghubungi tim marketing kami melalui nomor yang tertera atau kirim email ke marketing@karyalo.id

Apakah saya bisa memesan secara offline?

Ya, Anda bisa. Kami menyediakan opsi chat via WhatsApp.

Pembayaran

Jenis pembayaran apa saja yang berlaku di website KARYALO?

Kami bekerja sama dengan pihak ketiga, yaitu Midtrans, dalam memproses pembayaran di website. Kami juga menerima pembayaran melalui transfer bank.

Bagaimana dengan keamanan sistem saat melakukan pembayaran?

Sistem pembayaran kami dilengkapi dengan security socket layer (SSL) dan telah diverifikasi oleh lembaga terkait untuk menjamin keamanan transaksi Anda.

Apakah saya perlu konfirmasi pembayaran?

Ya, sangat diperlukan untuk memastikan bahwa pesanan Anda sudah dibayar atau belum.

Apakah harga yang saya bayar sudah termasuk PPN?

Tidak, karena produk di KARYALO saat ini belum dikenakan PPN.

Pengiriman

Berapa lama waktu pengiriman pesanan saya?

Waktu pengiriman memakan waktu 3-7 hari kerja. Lama pengiriman tergantung pada jumlah pesanan dan lokasi tujuan.

Bagaimana cara saya mengetahui status pesanan saya?

Kami akan mengirim email yang berisi status pesanan Anda atau bisa juga dilihat pada halaman member.

Bagaimana jika ada kerusakan pada produk yang saya pesan?

Kami menjamin setiap produk yang dikirim dalam kondisi baik. Jika ada cacat atau kerusakan, KARYALO akan mengganti produk lama dengan yang baru.